Rabu, 23 Oktober 2013

Bintang Procyon



Procyon (α CMi / α Canis Minoris / Alpha Canis Minoris) adalah bintang paling terang di rasi Canis Minor. Dengan mata telanjang tampak sebagai bintang tunggal dengan magnitudo tampak 0,34. Procyon sebenarnya adalah sebuah sistem bintang ganda yang terdiri dari sebuah bintang deret utama dengan kelas spektrum F5 IV-V, dinamai Procyon A, dan sebuah katai putih dengan kelas spektrum DA yang dinamai Procyon B. Pada jarak 3,5 parsec atau 11,41 tahun cahaya, Procyon menjadi salah satu bintang tetangga Matahari. Tetangga terdekat Procyon adalah Bintang Luyten, pada jarak 0,34 pc atau 1,11 tahun cahaya.
Nama Procyon berasal dari bahasa Yunani προκύον (prokyon), berarti "sebelum sang anjing (muncul)", "sang anjing" merepresentasikan "Dog Star" Sirius sehingga dapat diartikan "(berada) sebelum (bintang) anjing". Bersama Sirius, Procyon disebutkan pada banyak literatur kuno Babilonia dan Mesir Kuno.
Selain itu, nama Antacenis dan nama Arab Al Shira dan Elgomeisa digunakan. Antacenis berasal dari turunan bahasa Arab الشعرى الشامية aš-ši‘ra aš-šamiyah "tanda Sirius, Syria (merepresenasi lokasi bintang ini di utara Sirius). Elgomeisa berasal dari turunan bahasa Arab الغميصاء al-ghumaisa’ "yang bermata muram", sangat kontras dengan العبور "yang berair mata" (Sirius).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar